Pekan Pendidikan Tinggi Sulawesi ke-11 yang diselenggarakan oleh Kopertis Wilayah IX Sulawesi dan Dinas Pendidikan Provinsi Sulsel disambut antusias oleh siswa SMA/SMK sederajat.
Hal tersebut terlihat dari padatnya jumlah pengunjung siswa SMA/SMK dari berbagai daerah di Sulsel yang mendatangi lokasi penyelenggaraan Sulawesi Education and Techno Expo 2018, di Celebes Convention Center (CCC), Senin (6/2/2018). Kegiatan yang mengangkat tema “Siap Menghadapi Era Disruption Innovation” ini, diikuti sebanyak 131 perguruan tinggi negeri maupun swasta, baik dari dalam maupun dari luar Sulawesi.
Acara tahunan ini akan berlangsung selama tiga hari, mulai dari tanggal 6-8 Februari mendatang dan Alhamdulillah Kampus kita tercinta STIE AMKOP dapat ambil bagian dan berpartisipasi ikut meramaikan kegiatan tersebut.